LATAR BELAKANG PKL
Seiring dengan perkembangan zaman dan kemajuan Teknologi komunikasi serta kehidupan perekonomian yang semakin melaju dengan pesat.maka dunia usaha juga mengalami perubahan dan perkembangan sesuai dengan tuntutan kemajuan zaman .
Ilmu pengetahuan dan teknologi sangat berperan penting dalam memegang dunia pendidikan dan dunia usaha.baik perusahaan yang bergerak di bidang industri maupun jasa,sangat dibutuhkan ilmu pengetahuan dan keterampilan yang benar-benar matang agar mampu bersaing dengan tenaga kerja lainnya.
Dalam menciptakan tenaga kerja yang terampil dan siap kerja, maka STMIK & AMIK LOGIKA mengharuskan mahasiswa/i untuk melaksankan Praktek Kerja lapangan dengan tujuan menghasilkan lulusan yang siap pakai sesui dengan bidangnya masing-masing,sehingga sudah merupakan keharusan atau syarat bagi satiap mahasiswa/i untuk melaksakan Praktek Kerja Lapangan.
Dalam melaksanakan Praktek Kerja Lapangan bagi mahasiswa yang bersangkutan mencari tempat Praktek Kerja Lapangan dimana yang diinginkan , dalam hal ini tempat Praktek Kerja Lapangan merupakan suatu kesempatan belajar bagi mahasiswa/i ntuk mengetahui bagaimana cara menghadapi dan mengetahui penerapan pengetahuan yang diperoleh dibangku perkuliahan pada laporan kerja yang sebernanya.
Dengan demikian diharapkan mahasiswa/i dapat menguasai dengan baik system operasional kerja dan mampu mangatasi masalah yang mungkin timbul di masa yang akan datang apabila sudah terjun dalam lingkungan dunia kerja.
Penulis menyadari bahwa penulis telah banyak mendapaatkan bantuan dan masukan berupa dorongan serta nasehat-nasehat yang sangat membantu dalam penyelesaian laporan ini.Oleh karena itu ,pada kesempatan kali ini penulis dengan tulus mengucapkan terimah kasih kepada:
1. Ibu Hj Anny Anwar ,selaku ketua Yayasan Pendidikan LOGIKA MEDAN.
2. Bapak Rahmat W.Sembiring,S.E,MSc.IT,Selaku Direktur AMIK LOGIKA MEDAN
3. Ibu Fitri Fatimah, S.S, S.Kom, selaku pembantu Direktur-I AMIK LOGIKA MEDAN.
4. Bapak Safrian Aswati, S.Kom, selaku Dosen Pembimbing yang telah banyak memberikan bimbingan dan arahan kepada penulis dalam penyusunan Laporan Praktek kerja Lapangan ini.
1.2 Tempat dan Waktu Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan
1.2.1 Tempat Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan
Penulis melaksanakan praktek kerja lapangan di PT. KAWASAN INDUSTRI MEDAN (Persero). Yang beralamat di Jl.Pulau Batam No.1 KIM saentis Percut Sei Tuan.
1.2.2 Waktu Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan
Praktek Kerja Lapangan dilaksanakan penulis pada tanggal 12 Mei 2011 sampai dengan tanggal 09 Juni 2011.
TUJUAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN
Tujuan utama Pratek Kerja Lapangan adalah untuk membina dan melatih agar mahasiswa dapat melihat situasi kerja langsung.Dengan diadakannya Praktek Kerja Lapangan diharapkan mahasiswa dapat menerapkan kemampuan dan ilmu yang didapatkan selama masa perkuliahan dengan kegiatan dunia usaha serta bagaimana cara mahasiswa untuk memahami segala masalah dan cara menyelesaikan masalah tersebut.
Adapun tujuan praktek Kerja Lapangan bagi penulis adalah sebagai berikut:
1. Sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan pendidikan Diploma 1 pada AMIK LOGIKA MEDAN.
2. Memperkenalkan situasi kerja yang sebenarnya kepada mahasiswa yang nantinya dapat dengan mudah menyesuikan diri pada saat terjun ke dunia usaha nantinya.
3. Meningkatkan kemampuan mahasiswa/i AMIK LOGIKA agar dapat mengantisipasi kebutuhan dunia kerja akan tenaga kerja.
4. Sebagai latihan bagi penulis untuk membuat laporan yang lebih sistematis dan bermanfaat.
TUGAS DAN WEWENANG MASING- MASING BAGIAN/BIRO PADA PT.(Persero) KAWASAN INDUSTRI MEDAN ,YAITU:
1. Direktur Utama
Direktur Utama merupakan pemimpin tertinggi di perusahaan
Tugas Direktur Utama meliputi:
a. Melaksanakan ketetapan yang telah digariskan oleh dewan komisaris dalam pengelolaan perusahaan yang menyangkut bidang keuangan , administrasi , pemasaran dan kebijaksanaan pemerintah.
b. Memimpin pelaksanaan kerja jangka pendek kepada dewan komisaris guna menyusun rencana jangka pendek dan jangka panjang dibidang permodalan , tenaga kerja dan lingkungan hidup.
c. Melakukan pinjaman jangka pendek dan jangka panjang dalam bidang permodalan perusahaan
Tanggung jawab direktur utama:
a. Mengamankan harta perusahaan guna menjamin kelangsungan hidup perusahaan.
b. Memberikan pertanggung jawaban kepada Dewan Komisaris mengenai pelaksanaan ketentuan-ketentuan yang telah ditetapkan pemeritah.
Direktur Utam dibawahi dua direktur, yaitu:
1. Direktur Kueangan dan Umum
2. Direktur Pengembangan
2. Direktur Keuangan da Umum
Tugas dari Direktur Keuangan dan Umum meliputi:
a. Memimpin, mengendalikan kegiatan seluruh pegawai dan menbina keterampilan melalui pendidikan, pelatihan serta merencanakan kebutuhan kerja.
b. Melaksanakan kegiatan pembelanjaan melalui pencarian alternative sumber dan untuk pembiayaan operasi perusahaan.
c. Memelihan hubungan baik dengan instansi pemerintah atau swasta dan masyarakat setempat serta kenyamanan bagi investor.
d. Meneliti dan melakukan verifikasi atau bukti-bukti penerimaan dan pengeluaran kas, transfer, dokumen-dokumen, catatan-catatan serta keterangan lainnya.
Tanggung jawabnya meliputi:
a. Penyelenggaraan agenda ekspedisi surat-surat masuk dan keluar, memelihara arsip-arsip dokumentasi dan surat-surat berharga serta data-data rahasia dibidang keuangan dan akuntansi.
b. Penentuan Alternatif sumber dana yang menguntungkan serta menjaga keseimbangan modal dan finansial perusahaan.
c. Mengatur dan menyelenggarakan rapat-rapat dan mewakili perusahaan dalam urusan pemerintah baik dari pemerintah daerah maupun pemerintah pusat.
3. Direktur Pengembangan dan Teknik
Tugas dari Direktur Pengembangan dan Teknik meliputi:
a. Melakukan usaha promosi penyewaan kawasan kepada Investor dalam dan luar negeri.
b. Membuat perencanaan pembebasan tanah dan bangunan untuk disewakan serta saranan yang memadai sesuai dengan keinginan investor.
c. Melaksanakan tugas-tugas yang ditetapkan Direktur.
Tanggung jawabnya meliputi:
a. Rencana penyewaan dan usha promosi kawasan kepada para investor dalam dan luar negeri.
b. Pencemaran lingkungan akibat industry di sekitar kawasan.
c. Pelaksanaan pembangunan gedung, kantor, Standart Factory Building , Sarana Usaha Industri Kecil, pengolahan limbah dan bangunan lainnya sesuai dengan kontruksi yang ditetapkan.
d. Melaksanakan pembesaran tanah dan usaha pemetangan untuk siap disewakan.
e. Pelaksanaan tugas-tugas lainnya yang ditetapkan oleh direktur utama.
4. Keordinator keamanan
Unit nin bertanggung jawab kepada Direktur Utama.fungsinya adalah membantu semua bagian perusahaan dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di lingkungan perusahaan dan sekitarnya.